Top Produk & Desain

Lima Tren Desain Interior 2019

  1. Eco Furniture

Tahun baru, tidak lupa untuk selalu ramah lingkungan. Misi ini sudah dianut oleh hampir semua desainer interior, arsitek, dan profesional lainnya di bidang konstruksi, karena pentingnya mengurangi efek global warming. Pastikan merk furniture dan dekorasi rumah yang Anda beli memasok kayu dan material lainnya dari sumber terpercaya dan cara pengolahannya minim limbah.

 

  1. Bold Backsplash

Sudah saatnya rumah Curatorian mendapat makeover. Cerahkan dapur dan ruang makan Anda dengan memasang backsplash tiles dengan warna-warna cerah dan pola geometrik yang berani.

 

  1. Mixed Metal

 

Perabotan dari aluminium, kuningan, dan besi di satu ruangan? Why not? Tahun 2019 adalah waktunya Curatorian bereksperimen dengan gaya eklektik satu ini dengan memadu-padankan perabotan dari material logam yang berbeda-beda. Tips dari Curator, pastikan perabotan tersebut merupakan aksen dari elemen dominan yang berwarna netral seperti putih, abu-abu, atau krem sehingga efek logam tidak kelihatan berlebihan. Cek desain-desain perabotan keren dari Nagarey ini: http://nagarey.com/home

    

 

  1. Passamenterie

Apa yang dimaksud dengan passamenterie? Perabotan dengan elemen passamenterie ini biasanya dibordir, disulam, atau dihiasi dekorasi rumit nan elegan seperti tassel (rumbai), fringe (jumbai seperti ekor kuda), kepangan, dan lain-lain. Berawal dari Eropa di abad ke 16, perabotan dengan aksen passementerie kembali lagi di tahun 2019 ini. Dengan desain yang apik, perabotan yang unik dan khas ini dapat dipadu baik dengan gaya bohemian, modern, maupun klasik.

  1. All About the Curves

Menurut desainer-desainer ternama, perabotan dengan aksen lengkung akan menjadi ‘the next big thing’ di tahun 2019. Memang, tidak ada yang bisa menyamakan kesan futuristik dari curvy furnitures. Dengan hanya satu aksen meja lengkung, ruang makan Anda bisa tampil lebih seksi dan modern.